Collaboration Skill
Keterampilan Kolaborasi (Collaboration Skills)
Keterampilan kolaborasi merupakan keterampilan untuk bekerja bersama secara efektif dan menunjukkan rasa hormat pada tim yang beragam, melatih kelancaran dan kemauan dalam membuat keputusan yang diperlukan untuk mencapai tujuan bersama.
Terdapat enam indikator keterampilan kolaborasi yaitu pengalaman bersama, tanggung jawab dan akuntabilitas, berbagi informasi, kerja sama, dukungan untuk berinovasi, dan saling percaya.
Melatihkan Keterampilan Kolaborasi
Berpikir kolaborasi dapat dilakukan dengan meminta siswa membuat proyek berdasarkan indikator berikut:
- Pengalaman bersama
- Tanggung jawab dan akuntabilitas
- Berbagi informasi
- Kerja sama
- Dukungan untuk berinovasi
- Saling percaya